MALINAU, cokoliat.com – Membangun usaha dengan kreativitas jadi tema dalam Ngobrol Santai (Ngobras) yang dilaksanakan Tim Penggerak PKK Kabupaten Malinau, di Ruang Laga Feratu Kantor Bupati Malinau, Rabu (23/11).
Bupati Malinau, Wempi W Mawa, S.E., M.H hadir langsung dan membuka acara. Turut hadir juga dalam kegiatan ini Wakil Bupati Malinau, Ketua DPRD Malinau serta Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (FKPD) Malinau, Kepala Organisasi Perangkat Daerah, Pimpinan BUMN serta Ketua Bhayangkari Polres Malinau dan Ketua Persit Kodim Malinau.
Selain itu, Designer Wignyo Rahadi, Founder dan Ceo Tenun Gaya serta pengrajin yang ada di kabupaten Malinau juga tampak hadir di acara.
“Pengrajin harus konsisten dalam mengembangkan ide kreatif dan inovatif, agar karya karya yang di buat dapat menghasilkan kerajinan yang lebih baik dan berkembang pesat di Malinau,” kata Ketua PKK Malinau, Maylenty Wempi.
Sementara itu, Bupati Malinau, Wempi W Mawa mengajak agar masyarakat Malinau bisa lebih aktif lagi dalam mengkreasikan hasil produksi kerajinannya. Sehingga, hasil kerajinan yang dibuat tidak hanya berkembang di dalam Malinau, tetapi bisa juga berkembang pesat di luar daerah.
“Cintai produk lokal anda sendiri sebelum mencintai produk daerah lain, agar hasil kerajinan yang di buat para pengrajin masyarakat Malinau ini lebih berkualitas dan beredar aktif di lingkungan masyarakat,” ujarnya.
Reporter : Sri Yanti Tuhulele