Pasca penolakan jenazah virus corona yang viral sehingga beberapa orang dijadikan tersangka setelah melakukan penolakan jenazah virus corona, di tempat lain, ada aksi mulia, dimana seorang Kepala Desa di wilayah Talunombo, Kecamatan Wonosobo, Jawa tengah memberikan lahan pribadinya sebagai tempat pemakaman jenazah pasien virus corona.
Pujian pun disampaikan oleh Teuku Firmansyah mendengar aksi mulia dari Kades tersebut. Teuku Firmansyah bersyukur ditenga pandemi virus corona, masih ada orang yang mau peduli dengan kemanusiaan. Bahkan Teuku Firmansyah pun mengatakan bahwa Kades tersebut sebagai Pahlawan.
“Saya hanya bisa bilang bahwa orang ini sebagai pahlawan ya dimana ada sebagaian warga yang menolak pemakaman jenazah yang terinfeksi positif virus corona, ini Kades malah menyumbangkan sebagaian lahannya untuk pemakaman jenazah yang terkena virus corona. Jadi kita harus bersyukur sekali masih ada orang yang begitu peduli.” Ujar Teuku Firmansyah.
Tak hanya Teuku Firmansyah saja yang memberikan pujian terhadap Kades Wilayah Talunombo, melainkan Kiki Farrel juga memberikan pujiannya. Bagi Kiki Farrel, aksi kades tersebut memiliki niat mulia sekali untuk para korban jenazah virus covid-19. Kiki Farrel berharap aksi Kades Wilayah Talunombo ini dapat memberikan inspirasi untuk semua orang.
“Bapak Bararudin, Kades Wilayah Talunombo ini mulia sekali ya rela menghibahkan tanahnya untuk para korban jenazah virus corona yang ditolak oleh sebagian warga. Saya Cuma bisa mendoakan semoga Bapak sehat-sehat terus, dapatkan pahala dari Allah SWT, keluarga Bapak dilindungi dari kejahatan orang yang tidak baik. Dengan aksi ini dapat menginspirasi semua orang.” Tutur Kiki Farrel.
Apresiasi juga diberikan oleh Pemuka Agama yang mengatakan bahwa aksi Kades wilayah Talunombo Jawa Tengah ini merupakan sikap yang luar biasa.
“Berkaitan dengan persoalan Kades wilayah Talunombo Jawa Tengah yang memberikan lahan pribadinya untuk jenazah virus corona merupakan sikap yang luar biasa. Mudah-mudahan Allah SWT membalas kebaikan beliau, dan semoga menjadi contoh karena kondisi kita semua sedang diuji. Dan hikmahnya kita punya sikap serta kepedulian kepada orang lain.” Ucap Ustad Ujay.
Aksi Kepala Desa Talunombo Jawa Tengah tak hanya memberikan lahan pribadinya saja untuk pemakaman jenazah virus corona, melainkan gaji selama satu bulan diberikan untuk meringankan beban Pemerintah dalam menangani pandemi virus corona.
"Terkait virus corona yang memberikan dampak kepada perekonomian, saya sebagai kades Talunombo menyumbankan gaji saya selama sebulan untuk meringankan beban Pemerintah. Dan saya juga mengajak seluruh masyarakat yang mendapatkan gaji dari Negara untuk berpartisipasi baik besar maupun kecil untuk disumbangkan, Semoga bermanfaat.” Ucap Badarudin, Kepala Desa Talunombo Jawa Tengah.