Pagelaran Seni dan Budaya Dayak Kayan, Bupati : Atraksi Budaya yang Luar Biasa!

Atraksi budaya yang luar biasa dari masyarakat Dayak Kayan Kabupaten Malinau, Jumat (14/10/2023).

 

MALINAU, Cokoliat.com – Para penonton hingga Bupati Malinau, Wempi W Mawa S.E., M.H.  dibuat sangat puas dengan tampilan atraksi budaya yang luar biasa dari masyarakat Dayak Kayan Kabupaten Malinau dalam perayaan Irau, Jumat (13/10/2023).

Dalam sambutannya, bahkan Wempi menyampaikan kepuasannya langsung saat menghadiri pagelaran atraksi seni dan budaya Dayak Kayan Kabupaten Malinau pada IRAU ke- 10 dan HUT Kabupaten Malinau ke- 24 yang dilaksanakan di Panggung Budaya Padan Liu’ Burung.

“Kita pasti lelah karena beberapa minggu telah dipersiapkan semua rangkaian kegiatan yang akan ditampilkan. Tetapi kita dipuaskan dengan tampilan yang luar biasa yang diberikan oleh masyarakat Dayak Kayan,” ujarnya.

Wempi meyakini para tamu undangan yang hadir juga merasakan hal yang sama. Mulai dari tari penyambutan hingga akhir acara masyarakat Dayak Kayan patut diberi apresiasi.

Wempi mengakui bahwa regenarasi yang dilakukan oleh Dayak Kayan luar biasa. Dimana anak-anak muda tidak ragu menampilkan kemampuan dalam beratraksi, memainkan seni musik termasuk tarian dan keterampilan dalam membawa parang.

“Baru saya tahu ada tarian kolaborasi hari ini dimana perempuan mengenakan parang. Saya pikir tadi untuk apa parang ini ternyata saktinya wanita Dayak Kayan menggigit parang,” ucapnya.

“Ini sebuah terobosan baru yang menurut kita semua kekayaan yang perlu kita gali,” imbuhnya.

Di setiap atraksi budaya yang ditampilkan pasti memiliki sejarah, makna kekayaan budaya yang dimiliki yang harus di gali dan di pertahankan.

“Saya percaya melalui seni dan budaya akan mampu mengangkat harkat dan martabat kita sebagai masyarakat yang berbudaya, masyarakat yang mencintai perbedaan, masyarakat yang membawa dan menjaga kebhinekaan itu dan itulah Bumi Intimung yang kita cintai,” ungkapnya.

“Terima kasih telah memberikan yang terbaik dalam IRAU tahun ini. Capek dan lelah terobati atas tampilan yang sudah disajikan,” imbuhnya. (*/ck10)