Hukrim  

Tim Gabungan Polres Paser dan BPBD Evakuasi Seorang Bocah yang Tenggelam di Telaga Ungu

Polres Paser bersama BPBD saat mengevakuasi bocah laki-laki berinisial MF yang dilaporkan tenggelam di Danau Telaga Ungu Km. 5, Tanah Grogot, Minggu (27/10/2024)

­PASER, Cokoliat.com – Bocah laki-laki berinisial MF (10) dilaporkan tenggelam di Danau Telaga Ungu Km. 5, Tanah Grogot, Minggu (27/10/2024). Polres Paser bersama BPBD bergerak cepat mengerahkan tim gabungan untuk melakukan upaya pencarian dan evakuasi korban.

Insiden tersebut terjadi sekitar pukul 13.00 WITA ketika korban yang sedang memancing mengalami musibah dan tenggelam di danau tersebut.

Kapolres Paser, AKBP Novy Adi Wibowo, S.I.K., M.H., melalui Kapolsek Tanah Grogot, Iptu Agus Sanyoto, menjelaskan, korban sebelumnya sedang menemani keponakannya yang sakit di RS Panglima Sebaya bersama dengan suami saksi, Irawati, yang merupakan saudaranya.

“Sekira pukul 11.00 WITA, korban sempat berkomunikasi dengan saksi melalui telepon. Katanya mau keluar sebentar, tapi saksi minta korban tetap dirumah jaga keponakan,” kata Kapolres.

Namun, pada pukul 13.00 WITA, saksi malah menerima panggilan telepon yang menginformasikan korban tenggelam di Telaga Ungu saat memancing di pinggir danau.

“Tim gabungan dari Polres Paser dan BPBD segera berangkat ke lokasi kejadian untuk melakukan pencarian dan evakuasi. Baru sekira pukul 13.40 WITA, tim berhasil menemukan tubuh korban dan langsung membawanya ke Instalasi Gawat Darurat (IGD) RS Panglima Sebaya untuk mendapatkan penanganan medis,” ungkapnya lagi.

Setelah pemeriksaan, pihak rumah sakit menyatakan korban meninggal dunia akibat tenggelam, tanpa adanya tanda-tanda kekerasan atau indikasi lainnya. Tragedi ini membawa duka mendalam bagi keluarga korban yang mengetahui anaknya meninggal dunia beberapa jam setelah meninggalkannya dirumah.

“Kami mengingatkan masyarakat untuk selalu waspada dan menjaga aktivitas anak-anak. Terutama di area perairan atau tempat-tempat yang berpotensi membahayakan, agar peristiwa serupa tidak terulang di kemudian hari,” pesan Kapolres. (*)