Tiga Hari Melaut, Taufiq Dikabarkan Tidak Kunjung Pulang Kerumahnya

Hilang saat melaut, Basarnas Tarakan dan tim gabungan saat melakukan proses pencarian salah satu warga Kelurahan Selumit Pantai yang dikabarkan hilang (Foto istimewa)

TARAKAN – Salah satu warga di Kelurahan Selumit Pantai, Taufi2 (46) dikabarkan hilang saat mencari ikan di perairan Tarakan. Taufiq, dilaporkan hilang oleh keluarganya, saat mencari ikan pada 10 Juli kemain dan belum diketahui kabarnya, hingga sekarang.

Kepala Basarnas Tarakan, Amiruddin mengatakan, adanya laporan orang hilang saat mencari ikan di laut diterima pihak Basaran, Senin (13/7) sekitar pukul 08.30 wita. Dimana, anak dari Taufiq, yakni Herlia yang datang melapor ke Kantor Basarnas, untuk meminta bantuan proses pencaraian.

“Iya benar, kita terima laporan dari pihak keluarga, kalau salah satu warga di Kelurahan Selumit Pantai, dikabarkan hilang kontak dengan keluarganya, saat mencari ikan,” ujar Amiruddi melalui siaran persnya.

Berdasarkan informasi yang diterima dari pihak keluarga, lanjut Amiruddin, Taufiq dikabarkan pergi mencari ikan di laut, Jumat pekan lalu menggunkan perahu bermesin ketinting. Namun, hingga 3 hari pergi melaut, Taufiq justru tidak kunjung pulang kerumahnya.

“Informasinya, Taufiq ini juga mengalami gangguan pendengaran dan tertutup dengan keluarganya, jadi setelah pamit ke laut tidak ada lagi kabarnya,” pungkasnya.

Usai menerima laporan dari pihak keluarga, Amiruddin menuturkan, Basarnas Tarakan bersama Tim SAR lainnya terdiri dari Polair Polres Tarakan, Bakamla Tarakan pihak keluarga dan masyarakat langsung melakukan proses pencaian.

“Tim bergerak melakukan pencarian sekitar pukul 09.20 Wita dengan menggunakan peralatan yang ada, saat ini tim masih melakukan proses pencarian,” pungkasnya. (ck2)

Tinggalkan Balasan