TANJUNG REDEB, Cokoliat.com – Mendekati hari pemungutan suara, 27 November mendatang, Pjs Bupati Berau, Sufian Agus kembali menekankan netralitas ASN saat kunjungannya ke sejumlah kantor kecamatan, Senin (4/11/2024).
Hal ini menjadi perhatian bersama agar seluruh ASN bisa menjadi contoh kepada masyarakat. Untuk menjaga kondusifitas daerah.
“Saya menerima beberapa laporan terkait ASN yang tidak netral. Ini menjadi evaluasi kita. Dan saya harap menjadi perhatian kita bersama,” ujarnya saat berkunjung ke Kecamatan Tanjung Redeb.
Ia juga meminta kepada camat untuk melakukan pemetaan di wilayahnya. Mana saja yang masuk dalam wilayah rawan dan tidak. Sehingga bisa diambil langkah-langkah antisipasi terhadap berbagai kemungkinan yang terjadi.
“Ini bisa menjadi solusi terhadap berbagai persoalan yang ada. Perhatian bisa kita tingkatkan terhadap zona merah. Dan ini bisa dilakukan ke seluruh kecamatan,” katanya.
Pjs Bupati mengatakan, sebelumnya Pemkab Berau juga telah mengumpulkan seluruh kepala kampung untuk menyampaikan netralitas ini. Ia berharap seluruh aparatur pemerintah ini bisa menjaga kondusifitas setiap wilayah.
“Karena kita yang berhadapan langsung dengan masyarakat. Jadi contoh harus kita tunjukan kepada masyarakat,” pungkasnya. (*)