Banjir Kepung Malinau, BMKG Imbau Masyarakat Waspadai Hujan Deras dan Banjir Susulan

MALINAU, Cokoliat.com – Banjir terparah melanda hampir seluruh wilayah di Kabupaten Malinau, baik jalan raya maupun kawasan padat penduduk terendam setelah hujan deras dan meluapnya Sungai Malinau, Minggu pagi (16/4/2021).

Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) Tarakan telah merilis prakiraan cuaca sekaligus peringatan dini untuk wilayah Kabupaten Malinau.

Hari ini, Minggu (16/2/2021), BMKG memprediksi sebagian wilayah Malinau masih akan diguyur hujan berintensitas Sedang-Lebat yang dapat disertai Kilat/Petir dan Angin Kencang.

“Waspada potensi hujan disertai kilat/petir dan angin kencang di wilayah Malinau Kota, Malinau Utara, Mentarang Hulu dan beberapa wilayah lainnya,” tulis BMKG di laman resmi, Minggu (16/5/2021).

Setelah hujan beberapa waktu lalu dan meluapnya Sungai Malinau, telah menyebabkan banjir di berbagai wilayah. Hujan dengan intensitas Sedang dan Lebat diprakiraan bakal terjadi pada pukul 22.50 WITA dan akan berlangsung hingga pukul 02.00 WITA.

Diketahui, melalui peringatan dini yang di update oleh BMKG Kota Tarakan, pemetaan wilayah yang akan diguyur hujan ialah, di Lumbis Ogong, Lumbis, Malinau Utara, Mentarang Hulu, Mentarang, Malinau Kota, Malinau Selatan Hilir, Sungai Tubu, Malinau Selatan Hulu, Pujungan, Peso, dan dapat meluas ke wilayah Krayan, Krayan Selatan, Bahau Hulu, Kayan Hilir dan sekitarnya.

Sementara itu, BMKG juga meminta masyarakat Malinau agar mewaspadai adanya banjir susulan karna diperkirakan hujan Sedang-Lebat akan mengguyur sebagian besar wilayah Kabupaten Malinau. (ag)